penuh pengetahuan dan berkarakter

Penuh pengetahuan dan Berkararkter
Pada akhir zaman ini, pengetahuan semua orang semakin bertambah akibat kemajuan tehknologi. Dengan kemajuan itu, pengetahuan tersebut dapat berdampak progresif dan regresif. Secara progresif, pengetahuan dapat mempermudah kinerja manusia sehingga efektif dan efisien. Zaman sekarang ini kebamyakan tenaga manusia digantikan oleh kekuatan mesin sehingga produktivitas meningkat.
Secara regresif, pengetahuan yang telah membuahkan tehknologi telah menggeser manusia sehingga terjadi rasionalisasi, yang berakibat pengangguran, dan pembangunan industri yang berakibat pada polusi udara, suara dan air.
Secara regresif pula, pengetahuan dapat menyebabkan kesombongan. Di tengah masyarakat modern, banyak orang berkesempatan untuk meraih jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Kesempatan itu, belum tentu mendatangi mmereka secara bersamaan. Kemudian, mereka yang telah meraihnya merendahkan yang pendididkannya lebih rendah. Padahal, “kesombongan mendahului kehancuran dan tinggi hati mendahului kejatuhan”
Misalnya kejatuhan seorang pria, yang mempunyai kelebihan tertentu melebihi kemampuan orang lain. Akibatnya, terjadi banyak alasan yang menimbulkan kecongkakan pada diri seseorang. Namun, Tuhan tidak menyukai hal ataupun tindakan tersebut.
Pengetahuan sanggup membuat kita memiliki kemampuan yang lebih, akan tetapi jika kita memiliki karakter yang jauh berbeda dari ajaran agama ataupun apa yang dikehendaki oleh Tuhan untuk untuk kita lakukan semua itu akan sia-sia, justru kehancuran pada kita pribadi akan terjadi.
Oleh sebab itu, marilah kita belajar untuk lebih rendah hati lagi. Agar setiap pekerjaan, usaha, karier, bahkan studi kita sekalipun di kampus dapat berhasil. Dan semuanya akan kelak membuahkan hasil yang terbaik. Jadi, alangkah baiknya kita memiliki pengetahuan yang penuh hikmat dan bijaksana serta penuh dengan karakter yang lebih baik.

0 Response to "penuh pengetahuan dan berkarakter"

Posting Komentar

powered by Blogger | WordPress by Newwpthemes | Converted by BloggerTheme